Selasa, 21 Oktober 2014

LAPORAN PRAKTIKUM DESAIN BASIS DATA
AGREGASI SQL DAN VIEW
Dosen Pengampu  :
Aziz Musthafa, S.Kom


NAMA           :Moh Ikbalul Huda
NIM               : 13650037
KELAS            : G
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Tahun Ajaran 2014/2015


Dasar Teori
Agregasi 
Agregasi dalam SQL merupakan proses untuk mendapatkan nilai dari sekumpulan data yang telah dikelompokkan. Pengelompokan data didasarkan pada kolom atau kombinasi kolom yang dipilih.

Beberapa fungsi untuk agregasi adalah:

·                 MAX         : Mencari data terbesar dari sekelompok data

·                 MIN           : Mencari data terkecil dari sekelompok data

·                 COUNT    : Mencari cacah data

·                 SUM         : Mencari jumlah dari sekumpulan data numeris

·                 AVG         : Mencari nilai rata-rata dari sekumpulan data numeris
    GROUP BY
Group By merupakan fungsi yang digunakan untuk melakukan pengelompokan dari perintah SELECT. Group by seringkali diperlukan untuk menjalankan agregate menjadi sebuah kelompok dari hasil Query.
   HAVING
Pemakaian HAVING terkait dengan GROUP BY, kegunaanya adalah untuk menentukan kondisi bagi GROUP BY, dimana kelompok yang memenuhi kondisi saja yang akan di hasilkan. 
   CASE
Meskipun SQL bukan merupakan sebuah prosedur bahasa perograman, namun dalam prosesnya dapat dengan bebas mengontrol data yang kembali dari query. Kata WHERE menggunakan perbandingan untuk mengontrol pemilihan data, sedangkan CASE perbandingan dalam bentuk output kolom. Jadi intinya penggunaan CASE akan membentuk output tersendiri berupa sebuah kolom baru dengan data dari operasi yang di dalamnya. 
   VIEW
Views dapat juga disebut tabel bayangan tetapi bukan temporary table, bukan juga merupakan sebuah tabel yang asli. Suatu view adalah suatu relasi virtual yang tidak perlu ada database tetapi dapat diproduksi atas permintaan oleh pemakai tertentu, pada ketika permintaan. Satu lagi kelebihan yang dimiliki oleh view yaitu
dapat menyimpan perintah query, dan dapat mewakili sebuah subset dari tabel asli dan memilih kolom atau row tertentu dari tabel biasa.

Tugas Praktikum

   Mahasiswa
Nim_mhs
Nama_mhs
Alamat_mhs
Id_fak
   Fakultas
Id_fak
Nama_fak

Nim : 12
Nama : edi
Alamat : malang
Fakultas : SAINTEK
Nim : 13
Nama : sinta
Alamat : jogja
Fakultas : SAINTEK
Nim : 14
Nama : luki
Alamat : ponorogo
Fakultas : PSIKOLOGI

1. Dari tabel mahasiswa yang telah dibuat tambahkan 3 data lagi , tambahkan kolom gender kemudian update datanya dan tampilkan banyaknya data mahasiswa yang telah di inputkan. Kemudian cari nim atau id mahasiswa yang paling kecil, paling besar dan rata-ratanya.






2. Tampilkan rata-rata id atau nim mahasiswa yang data nimnya lebih dari 12.


3. Tampilkan jumlah mahasiswa berdasarkan fakultas. Sehingga hasilnya seperti berikut: 



    4. Tampilkan seperti nomor 3 dengan persyaratan jumlah mahasiswa yang lebih dari sama dengan 2 saja yang ditampilkan.

5. Tampilkan data mahasiswa dengan persyaratan, jika jenis kelaminnya “L” maka tertulis laki-laki dan bila “P” maka tertulis perempuan.


6. Buatlah view untuk query penampilan data mahasiswa, fakultas. Ambil berdasarkan nim, nama mahasiswa, nama fakultas. 


Evaluasi Perbandingan DBMS PostgreSQL dan MySQL  
            Perbedaan 
         -  karakter spasinya memengaruhi, yakni pada COUNT, MAX, MIN, AVG. Pada PostgreSQL boleCount (*), dalam MySQL harus Count(*) tidak boleh ada spasi.
          
           Persamaan
              -   Selain query perbedaan diatas, semua query yang lain sama.
    
Kesimpulan
      Pada praktikum kali ini, kita belajar tentang Macam-macam fungsi agregasi dalam SQL adalah sebagai berikut :
  • Count : fungsi ini digunakan untuk mendapatkan nilai banyaknya record dari query.
  • Sum : fungsi ini digunakan untuk mendapatkan nilai total suatu atribut bertipekan numeric dari query.
  • Avg : fungsi ini digunakan untuk mendapatkan nilai rata-rata suatu atribut bertipe numeric hasil query.
  • Max : fungsi ini digunakan untuk mendapatkan nilai terbesar dari suatu atribut hasil query
  • Min : fungsi ini digunakan untuk mendapatkan nilai terkecil dari suatu atribut hasil query.
    Group By digunakan untuk melakukan pengelompokan data, Having digunakan untuk menentukan kondisi bagi klausa Group By, Case yang akan membentuk output tersendiri berupa sebuah kolom baru dengan data dari operasi yang di dalamnya, View merupakan suatu relasi virtual yang tidak perlu ada database tetapi dapat diproduksi atas permintaan oleh pemakai tertentu, pada ketika permintaan.

KRITIK dan SARAN
Keritik
Begitu pentingnya database di dunia industri sekarang ini membuat kita semua wajib menguasai database tetapi karena sifat malas itulah yang membuat banyak diantara kita tidak menguasai database dengan baik.

Saran
Dengan begitu pentingnya pemahaman tentang database di dunia industry saat ini sebaiknya mari kita belajar database sedini mungkin supaya tidak ketinggalan dan bias bersaing di dunia industri saat ini.



j

0 komentar:

Posting Komentar